Pages

Sabtu, 12 Oktober 2013



SENI TEATER SEBAGAI EKSPRESI

        Seni merupakan ungkapan ekspresi jiwa manusia yang menghasilkan sesuatu estetis, berdasarkan pengalaman batin. Seorang kreatif mampu menciptakan sesuatu yang baru tanpa merubahnya, artinya seorang yang kreatif itu mampu menciptakan karya seni dengan berpedoman kepada yang lama. Sesuatu yang lama itu berfungsi sebagai tempat pegangan supaya tidak keluar dari kaidah-kaidah atau aturan-aturan yang berlaku di daerah.
        Seni memiliki bagian-bagian atau wadah yang berfungsi untuk dapat menciptakan karya seni tersebut. seperti seni lukis, seni tari, seni musik, karawitan, teater, dan semua ciptaan manusia yang mengandung nilai-nilai estetis. Yang menjadi titik fokusnya adalah seni teater, bahwa dalam teater ekspresi sangat menentukan karya pertunjukan teater. Tanpa ekspresi pertunjukan tidak akan berjalan baik, atau tidak mendapat tempat yang menggugah hati penonton.
        Teater merupakan sebuah bangunan yang tersusun dari berbagai bagian yang sama penting, seni rupa, arsitektur, dan tata artistik, seni peran, penyutradaraan, manajemen produksi, manajemen organisasi, seni musik, sosiologi, antropologi, psikologi, politik teknologi dan lain-lain, sehingga kerja sama dan kepahaman bersama merupakan kunci utama dalam kerja Teater.
        Teater merupakan kerja kolektif, yang saling berhubungan satu sama lainnya. Akting dalam teater merupakan ungkapan   ekspresi manusia yang lahir karena adanya pengalaman empirik, olah rasa, olah tubuh, dan olah vokal. Menjadi aktor yang profesional harus mampu mengolah rasa, tubuh, dan vokal agar mampu memeran kharakter sesuai dengan perintah sutradara.
        Dunia teater merupakan suatu kerja kolektif yang mampu menciptakan orang-orang bersosial tinggi, karena dalam teater terdapat bagian-bagian pekerjaan hingga menciptakan suatu pertunjukan yang baik. Bagian-bagian tersebut meliputi Sutradara, pemain atau aktor, pimpinan produksi, stage manager, dan penata-penata (penata rias dan kostum, penata lighting, penata properti, penata artistik, dan lainnya).
                                                                       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar